Striker Paris Saint-Germain (PSG) Kylian Mbappe meragukan leg kedua babak 16 besar Liga Champions timnya melawan Real Madrid, Kamis (3 Oktober 2022) dini hari WIB.
Leg kedua babak 16 besar Liga Champions antara Real Madrid dan Paris Saint-Germain akan dimainkan di Stadion Santiago Bernabeu. Les Parisien menang agregat 1-0.
Menurut laporan dari Le Parisiens dan RMC Sport, Selasa (3 Agustus 2022) dikutip Football Italia, Kylian Mbappe mengalami cedera saat berlatih bersama Paris Saint-Germain beberapa waktu lalu.
Baca Juga:
Striker Prancis itu akan menjalani tes medis dalam waktu dekat, dan tidak jelas apakah Mbappe akan bergabung dengan rombongan Paris Saint-Germain untuk Real Madrid.
Jika Mbappe akhirnya absen pada leg kedua, tentu akan menjadi keuntungan bagi Real Madrid yang mengincar kemenangan untuk melaju ke perempat final Liga Champions.
Video insiden Idrissa Gueye menginjak Kylian Mbappe di sesi latihan PSG jelang lawan Real Madrid, menjadi viral di media sosial.
Beberapa jam sebelum video beredar, Mbappe memang sudah dilaporkan cedera di sesi latihan PSG. Kabar tersebut diperkuat dengan video yang beredar di media sosial.
Dalam video yang diunggah Instagram ESPN terlihat jelas Gueye dengan keras menginjak punggung kaki kiri Mbappe yang sedang menguasai bola.
Sontak Mbappe pun teriak mengerang kesakitan hingga terjatuh sambil memegangi bagian kaki yang terinjak Gueye.
Kejadian tersebut memicu reaksi beragam dari netizen. Ada yang berguyon Gueye telah dibayar Real Madrid untuk mencederai Mbappe.
Menurut laporan Sport Bible, insiden tersebut membuat Mbappe harus menjalani serangkaian tes medis selama 48 jam ke depan. Tindakan ini dilakukan untuk memastikan apakah Mbappe layak bermain atau tidak lawan Madrid.
PSG akan mengalami kerugian besar jika injakkan Gueye benar-benar membuat Mbappe cedera. Mengingat penyerang 23 tahun itu kerap menjadi pemecah kebuntuan PSG di saat Lionel Messi dan Neymar kesulitan cetak gol.