Sportalavista – Prediksi Rayo Vallecano vs Barcelona jornada 3 LaLiga 2024/2025 menjadi kesempatan Blaugrana untuk menciptakan hattrick kemenangan bersama Hansi Flick. Siaran pertandingan di Campo de Futbol de Vallecas, Madrid, dapat ditonton live via beIN Sports dan Vidio, Rabu (28/8/2024) pukul 02.30 WIB.
Barcelona sedang dalam tren positifnya bersama pelatih anyar musim ini, Hansi Flick. Blaugrana sudah menciptakan 2 kemenangan beruntun di LaLiga usai menaklukan Athletic Bilbao dan Valencia, lewat skor identik 2-1.
Akan tetapi, Barcelona mesti mewaspadai kejutan yang bisa diciptakan Rayo Vallecano. Los Franjirrojos belum terkalahkan dari 2 laga, masing-masing bermain imbang 0-0 kontra Getafe serta menang 1-2 atas Real Sociedad. Rayo bakal punya motivasi lebih di laga nanti karena itu jadi duel kandang pertama mereka musim ini.
Advertisement
Advertisement
Trending
Menanti Uji Coba Timnas Indonesia Vs Belanda
Trending
BI:Musim kemarau di NTT membawa dampak besar
Prediksi Rayo vs Barcelona LaLiga 2024: Hattrick Menang, Flick?
Barcelona mesti mewaspadai tren positif Rayo Vallecano jelang pertemuan kedua tim pada Rabu (28/8/2024). Pasalnya, Blaugrana juga punya rekor minor. Tercatat, Barca cuma sekali menang dalam 5 perjumpaan terakhir. Sebaliknya, Rayo menang 2 kali.
Untuk lepas dari bayang-bayang rekor minor ini, Barcelona kini dalam kepercayaan diri. Pelatih Barca, Hansi Flick, menyatakan bahwa pihaknya cukup puas atas hasil pada 2 laga terbaru. Flick juga mengakui progres tim terus meningkat.
“Saya lebih puas hari ini [hasil laga lawan Bilbao] dibandingkan di Valencia. Saya sangat senang atas kemenangan ini,” kata mantan juru taktik Bayern Munchen itu, usai laga melawan Bilbao, dikutip dari Marca.
Kembalinya Pedri di sektor tengah jadi salah satu hal positif yang dimiliki Hansi Flick. Pedri tampil penuh di laga terbaru, yang sekaligus jadi kesempatan perdananya bermain sebagai starter pasca cedera di EURO 2024 lalu.
Hadirnya Pedri cukup memberi ketenangan bagi Flick, mengingat sang entrenador kehilangan sejumlah pilar di lini tengah. Gavi dan Frankie de Jong masih mengalami cedera, sedangkan Blaugrana baru saja melepas Ilkay Gundogan.
Hansi Flick sejatinya masih harap-harap cemas untuk memaksimalkan sektor tengah. Sejauh ini, ia belum bisa memainkan Dani Olmo yang dipulangkan dari RB Leipzig. Sang gelandang serang itu masih terkendala masalah registrasi.
“Saya tidak tahu, [tetapi] saya berharap bisa mendapatkannya [Olmo] pada hari Selasa [Rabu waktu Indonesia]. Ini [sementara tanpa Olmo] adalah hal yang harus kami terima dan kami tidak bisa mengubahnya. Saya berkonsentrasi pada apa yang bisa kami lakukan,” papar Flick.
Di samping sektor tengah, Barca nampaknya mulai mendapatkan performa ideal di barisan depan. Sektor ini tak memiliki banyak masalah dengan tersedianya para pilar kunci. Robert Lewandowski yang jadi tumpuan di sektor 9, juga tampil subur usai mencetak 3 gol dari 2 laga.
“Dia [Lewandowski] bekerja dengan intensitas tinggi. Ini juga bukan masalah usia. Jika dia fit dan positif, dia membuat perbedaan. Itu adalah tugasnya dan dia melakukannya seratus persen,” ucap Flick.
Sementara itu, Rayo Vallecano bertekad melanjutkan hasil positif usai memetik 4 poin dari Getafe dan Real Sociedad. Raihan itu terbilang penting, mengingat kedua laga tersebut juga tak bisa dipandang enteng.
Rayo bermain imbang kontra Getafe, yang secara tradisional merupakan rival sesama tim asal Madrid metropolitan. Sebelumnya, Los Franjirrojos membekuk Sociedad, yang dalam beberapa musim selalu jadi langganan zona Eropa.
“Kami harus melanjutkan [tren positif] karena ini baru 2 jornada. Saatnya kami mencoba menjadi sempurna setiap hari [hingga akhir musim],” kata pelatih Rayo, Inigo Perez, dikutip dari Marca.
“Saya memiliki tim yang kompetitif dan saya senang karena levelnya tidak menurun seiring dengan perubahan, kami tetap kompetitif,” ucap Inigo.
Trending
Link Streaming Liga Champions 2025
Prediksi Susunan Pemain Rayo Vallecano vs Barcelona
Barcelona masih diragukan dapat segera memasukkan nama Dani Olmo di skuad pekan ini. Barca juga masih akan kehilangan Gavi dan Frankie de Jong. Selebihnya, Blaugrana dapat mengandalkan Robert Lewandowski, Lamine Yamal, hingga Pedri.
Di pihak lawan, Rayo Vallecano berupaya menampilkan skuad terbaiknya. Andalan musim lalu seperti Oscar Valentin di tengah, Isi Palazon di depan, hingga Florian Lejeune di belakang, berpeluang kembali ditampilkan.
Berikut ini prediksi line-up kedua tim:
Rayo Vallecano (4-4-2); Dani Cardenas; Alfonso Espino, Abdul Mumin, Florian Lejeune, Andrei Ratiu; Andrian Embarba, Oscar Valentin, Unai Lopez, Jorge de Frutos; Isi Palazon, Randy Nteka. Pelatih: Inigo Perez.
Barcelona (4-2-3-1): Marc-Andre ter Stegen; Jules Kounde, Pau Cubarsi, Inigo Martinez, Alejandro Balde; Marc Bernal, Pedri; Lamine Yamal, Raphinha, Ferran Torres; Robert Lewandowski. Pelatih: Hansi Flick.
Rekor Head to Head (H2H) Rayo Vallecano vs Barcelona
Barcelona cuma sekali menang atas Rayo Vallecano dalam 5 perjumpaan terakhir. Sisanya, 2 kemenangan diklaim Rayo, serta 2 duel lain berakhir seri.
20/05/24 Barcelona vs Vallecano 3-0
25/11/23 Vallecano vs Barcelona 1-1
27/04/23 Vallecano vs Barcelona 2-1
14/08/22 Barcelona vs Vallecano 0-0
25/04/22 Barcelona vs Vallecano 0-1
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Vallecano
25/08/24 Getafe vs Vallecano 0-0
19/08/24 Sociedad vs Vallecano 1-2
10/08/24 Wolves vs Vallecano 0-1
04/08/24 Bournemouth vs Vallecano 1-0
01/08/24 Cordoba vs Vallecano 1-1
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Barcelona
25/08/24 Barcelona vs Bilbao 2-1
18/08/24 Valencia vs Barcelona 1-2
13/08/24 Barcelona vs Monaco 0-3
07/08/24 Barcelona vs Milan 2-2 (pen 3-4)
04/08/24 Barcelona vs Madrid 2-1