Connect with us

Hi, what are you looking for?

BOLA

Tikung Chelsea, Barcelona Resmi Datangkan Jules Kounde

Jules Kounde
Jules Kounde resmi ke Barcelona.

SportalavistaBarcelona secara resmi mendatangkan bek Sevilla, Jules Kounde, pada bursa transfer musim panas ini. Tim yang mendapatkan julukan La Blaugrana tersebut mampu memenangkan persaingan dengan Chelsea, yang sama-sama ingin mendatangkan sang pemain bertahan.

Raksasa LaLiga Spanyol tersebut dilaporkan mendapatkan tanda tangan Jules Kounde dengan biaya transfer sebesar 50 juta euro plus bonus 10 juta euro. Secara total Barcelona harus menggelontorkan dana sebesar 60 juta euro untuk mendatangkan bek baru pada jendela transfer musim ini.

Jules Kounde sendiri merupakan pemain baru ke-5 yang didatangkan Barcelona pada bursa transfer musim 2022/23. Sebelumnya, La Blaugrana sudah lebih dulu mengamankan jasa Robert Lewandowski dari Bayern Munchen, Raphinha (dari Leeds United), Andreas Christensen (habis kontrak dari Chelsea) dan Franck Kessie (kontrak habis dari AC Milan).

“Saya sangat berterima kasih atas kesempatan ini. Saya sangat senang karena saya tiba di klub hebat dengan tim hebat. Sevilla tentu saja adalah klub yang hebat, tapi Barca adalah langkah selanjutnya dalam karier saya di setiap level. Saya ingin bersaing di setiap kompetisi dan berusaha menang sebanyak mungkin,” kata Kounde, dikutip situs berita bola Sportalavista dari Barca TV.

“Xavi merupakan salah satu alasan besar saya di sini. Saya berbicara dengan dia beberapa kali dan cara dia berbicara sangat menawan. Kami memiliki beberapa percakapan yang bagus dan kami melihat sepakbola dengan cara yang sama. Saya tidak membatasi diri saya, saya ingin tumbuh dan belajar, jadi saya akan mendengarkan dan melakukan yang terbaik yang saya bisa,” masih dikutip situs berita olahraga Sportalavista dari Barca TV.

Kehadiran Kounde di kubu Barcelona pada musim baru ini pun diharapkan bisa memperkuat lini belakang mereka. Terlebih La Blaugrana telah melepas Clement Lenglet ke klub Liga Inggris Tottenham Hotspur dengan status pinjaman.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Melihat Penampilan Jules Kounde Sebelum Gabung Barcelona

Menurut beberapa situs berita bola dan info bola internasional, Jules Kounde merupakan pemain belakang yang bisa memainkan beberapa peran berbeda. Selain sebagai bek tengah, pemain berkebangsaan Prancis tersebut juga sempat beberapa kali digeser ke sisi kanan. Bahkan bersama Sevilla ia pernah dimainkan sebagai bek kiri.

Akan tetapi penampilan terbaiknya tetap ia perlihatkan sebagai bek tengah. Sejak bergabung ke Sevilla pada Liga Spanyol 2019/20 lalu, dirinya mampu memperlihatkan performa yang cukup baik. Kounde juga beberapa turut membantu produktivitas tim, dengan mencatatkan 1 gol dan 1 assist dari total 29 laga Liga Spanyol.

Catatan produktivitasnya pun meningkat di dua musim Liga Spanyol berikutnya. Kounde mampu mengemas masing-masing 2 gol dan 1 assist di musim 2020/21 dan 2021/22 kemarin. Secara keseluruhan, ia mampu mengoleksi 5 gol dan 3 assists dari total 95 pertandingan di Liga Spanyol bersama Sevilla.

Sedangkan di ajang lain selain Liga Spanyol, Kounde juga beberapa kali ikut berkontribusi dalam produktivitas Sevilla. Terhitung, 4 gol tambahan mampu ia cetak dari beberapa kompetisi bereda, yakni Piala Raja (Copa del Rey Spanyol) dan Liga Champions. Dengan begitu, Kounde mampu membukukan 9 gol dan 3 assists dari 133 pertandingan bersama Sevilla selama 3 musim.

Penampilan apiknya itu pun membuat Kounde bisa bersaing dengan sejumlah pemain belakang Barcelona. Saat ini La Blaugrana diketahui memiliki 7 pemain yang berposisi sebagai bek tengah. Mereka adalah Gerard Pique, Oscar Mingueza, Eric Garcia, Andreas Christensen, Ronald Araujo, Samuel Umtiti, dan Jules Kounde.

Persaingan Barcelona dan Chelsea dalam Bursa Transfer

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, Barcelona berhasil memenangkan perebutan jasa Kounde dengan Chelsea. Namun nyatanya ini bukan pertama kalinya Barcelona menikung The Blues pada bursa transfer musim panas 2022.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Barcelona beberapa kali juga sempat menyaingi Chelsea dalam mendatangkan pemain baru. Sebelumnya La Blaugrana menikung target transfer The Blues, yakni winger Leeds United Raphinha.

Selanjutnya pelatih Xavi Hernandez juga mampu memenangkan perebutan tanda tangan Ousmane Dembele untuk memperpanjang kontraknya di Camp Nou. Padahal saat itu Chelsea tertarik untuk membawa sang pemain ke Stamford Bridge.

Tak berhenti sampai di situ saja, Barcelona juga mampu membajak Andreas Christensen dari pelukan Chelsea. Xavi Hernandez mampu bergerak cepat untuk mengamankan jasa Christensen yang kontraknya habis bersama Chelsea. Bek asal Denmark tersebut pun memilih untuk hijrah ke Camp Nou dibandingkan dengan bertahan di Stamford Bridge.

Kini yang terbaru, Jules Kounde pun akhirnya resmi ditikung Barcelona. Padahal sejumlah situs berita bola, berita olahraga dan info bola internasional melaporkan Chelsea sungguh-sungguh ingin mendatangkan Kounde pada bursa transfer musim panas ini. Namun usaha The Blues kembali digagalkan oleh Barcelona.

Untuk mengetahui berita olahraga dan info bola terkini, maka pantau terus perkembangannya di situs Sportalavista.

Advertisement. Scroll to continue reading.
Advertisement
Advertisement

Facebook Sportalavista

You May Also Like

BOLA

Prediksi Unionistas Vs Barcelona Sportalavista – Bertekad untuk mengembalikan sedikit kebanggaan mereka setelah kekalahan memalukan di Supercopa de Espana, Barcelona turun kasta untuk menghadapi...

BOLA

Prediksi Barcelona Vs Osasuna Sportalavista – Barcelona dan Osasuna akan berusaha untuk mengamankan tempat mereka di final Piala Super Spanyol ketika mereka berhadapan di...

BOLA

Prediksi Las Palmas Vs Barcelona Sportalavista – Juara bertahan Barcelona akan memulai tahun baru dengan melakukan perjalanan ke Gran Canaria untuk pertandingan La Liga...

BOLA

Potensi Giovani Lo Celso Sportalavista – Gelandang Tottenham Hotspur, Giovani Lo Celso, dilaporkan telah muncul sebagai target transfer potensial untuk Barcelona. Lo Celso menghabiskan...